ANALISIS KOMPETENSI MAHASISWA PGSD 2017 DALAM PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN DI SDN GROGOL 05 PAGI

Indah Mentari, Karina Dwiyanti, Ratih Ratih, Rizkiah Amaliah, Harlinda Syofyan

Abstract


Program pengalaman lapangan (PPL) merupakan sebuah aspek penting dalam mempersiapkan mahasiswa yang professional. Melalui program ini, mahasiswa dipersiapkan untuk menjadi lulusan sebagai calon pendidik yang berkompeten dibidangnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi mahasiswa PGSD 2017 Universitas Esa Unggul dalam kegiatan program pengalaman lapangan di SDN Grogol 05 Pagi. Menjadi calon pendidik hendaklah memiliki kompetensi guru diantaranya : 1) Kompetensi Pedagogik; 2) Kompetensi Kepribadian; 3) Kompetensi Profesional; 4) Kompetensi Sosial. Kompetensi merupakan seperangkat pengetahuan, keterampilan, serta prilaku yang harus dimiliki serta dikuasai oleh calon pendidik dalam menjalankan tugasnya dengan professional. Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) angkatan 2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dari penelitian ini adalah mahasiswa PGSD angkatan 2017 Universitas Esa Unggul, yang telah mengambil mata kuliah program pengalaman lapangan di SDN Grogol 05 Pagi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui lembar Alat Penilaian Kemampuan Guru (APKG) pada nilai rekapitulasi akhir mahasiswa. Kategori penilaian pada hasil analisis yaitu dengan kriteria (1) kurang baik; (2) Cukup; (3) Baik;(4) Sangat Baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa PPL memiliki kompetensi sebagai calon guru dengan kriterai baik.
Kata Kunci : Kompetensi, Program Pengalaman Lapangan, Kompetensi Mahasiswa PGSD

 

Field experience programs (PPL) are an important aspect of preparing professional students. Through this program, students are prepared to become graduates as prospective educators who are competent in their fields. This study aims to determine the competence of PGSD 2017 Esa Unggul University students in field experience program activities at SDN Grogol 05 Pagi. Becoming prospective educators should have teacher competencies including: 1) Pedagogical Competence; 2) Personality Competencies; 3) Professional Competence; 4) Social Competence. Competence is a set of knowledge, skills, and behaviors that prospective educators must possess and master in carrying out their duties professionally. This research was conducted in the Elementary School Teacher Education Study Program (PGSD) class of 2017. This type of research is a descriptive study with a qualitative approach. The subjects of this study were PGSD students of class 2017 Esa Unggul University, who had taken field experience courses at SDN Grogol 05 Pagi. Data collection techniques in this study were through the Teacher Ability Assessment Tool (APKG) sheet on the final recapitulation scores of students. The category of assessment on the results of the analysis is the criteria (1) less; (2) Enough; (3) Good; (4) Very good. The results showed that PPL students had competencies as teacher candidates with good criteria.
Keywords: Competence, Field Experience Program, PGSD Student Competence


Full Text:

PDF

References


Ismail, I., Hasan, H., & Musdalifah, M. (2018). Pengembangan Kompetensi Mahasiswa Melalui Efektivitas Program Magang Kependidikan. Edumaspul - Jurnal Pendidikan, 2(1), 124–132. https://doi.org/10.33487/edumaspul.v2i1.48

Nurcahyo, R. W. (2015). TERHADAP KOMPETENSI MAHASISWA PROGRAM STUDI mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi dan Komputer. 4(2), 259–273. Retrieved from https://journal.ikippgriptk.ac.id/index.php/saintek/article/download/75/73

Octavianingrum, D. (2020). Pentingnya Kompetensi Pedagogik. 7(2), 115–124. Retrieved from https://journal.lppmunindra.ac.id/index.php/Faktor/article/view/6401/3165

Rosyid, A., & Marwan, R. H. (2018). Upaya Guru Sekolah Dasar Non Kependidikan Dalam.3. Retrieved from https://www.esaunggul.ac.id/wp-content/uploads/2018/02/1.-Upaya- Guru-Sekolah-Dasar-Non-Kependidikan-Dalam-Mengembangkan-Kompetensi- Pedagogik.pdf

Sulfemi, W. B. (2019). Kemampuan Pedagogik Guru. 1(1), 75–86. https://doi.org/10.31227/osf.io/wnc47

Sutisnawati, A. (2017). Analisis Keterampilan Dasar Mengajar Mahasiswa Calon Guru Sekolah Dasar. Mimbar Pendidikan Dasar, 8(1), 15–24. Retrieved from https://ejournal.upi.edu/index.php/Mimbardiksar/article/view/7886/5005

Syofyan, H. (2018). Kemampuan Dasar Mengajar Mahasiswa PGSD Universitas Esa Unggul Pada Pembelajaran IPA Di SD. Retrieved from http://ratnawati.weblog.esaunggul.ac.id/wp- content/uploads/sites/5930/2019/04/SNIPMD-2018-Full-Text1.pdf#page=64


Refbacks

  • There are currently no refbacks.